You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kebakaran Rumah di Benhil Dipadamkan
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Kebakaran Rumah di Benhil Dipadamkan

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat berhasil memadamkan kebakaran rumah dua lantai di Jalan Penjernihan Dalam, RT 12/07, Benhil, Tanah Abang.

Beruntung api tidak menjalar ke bangunan sekitar

Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Pusat, Asril Rizal mengatakan, kebakaran di lokasi dilaporkan terjadi sekitar pukul 09:40. Saat itu, salah satu warga melihat ada kepulan asap yang berada di lantai dua rumah tetangganya.

“Warga yang melihat langsung berusaha memadamkan api dibantu warga," ujarnya, Senin (19/6).

Enam Unit Pemadam Atasi Kebakaran Rumah di Lagoa

Asril menuturkan, dalam kebakaran tersebut, pihaknya mengerahkan dalam 24 personel berikut enam mobil pemadam. Alhasil, api berhasil dipadamkan dalam waktu satu jam.

"Beruntung api tidak menjalar ke bangunan sekitar. Karena ada warga yang dengan sigap membantu kami memadamkan api diawal,” katanya.

Lurah Bendungan Hilir, Ridha Mufridah mengatakan, totalnya ada tiga Kepala Keluarga (KK) atau 10 jiwa yang terdampak kebakaran.

“Lahan yang terbakar seluas 30 meter persegi. Penyebab kebakaran belum diketahui. Korban jiwa nihil," terangnya.

Ia menambahkan, pihaknya mengerahkan delapan personel Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) untuk membersihkan area di luar lokasi kebakaran.

“Sementara kita kerahkan di bagian luar dulu.  Bagian dalam baru dibersihkan setelah proses penyelidikan polisi rampung,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3685 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye955 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye933 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye881 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye821 personAldi Geri Lumban Tobing